JANGAN KERAMAS PAKAI AIR PANAS.


Agar rambut tak rontok, keramas pun tak boleh sembarangan. Misalnya, hindari keramas dengan air yang terlalu panas. Selain itu, jangan terlalu sering mengeringkan rambut dengan pengering rambut.

Jika menggunakan pengering rambut, sebaiknya Anda memasang suhu yang rendah. Jika tak tergesa, sebaiknya mengeringkan rambut dengan diangin-anginkan pada udara terbuka saja.

Sisirlah rambut dengan lembut saat rambut masih dalam keadaan agak kering. Soalnya, saat basah, kondisi rambut cukup rapuh. Rambut mudah rontok. Selain itu, sebaiknya Anda juga menggunakan sisir dengan gigi jarang. Tujuannya agar rambut tidak terlalu tertarik dan mengurangi potensi rontok.

Kurangi juga penggunaan cairan kimia, seperti gel rambut, krim, minyak rambut, pewarna rambut atau spray rambut, jika tidak diperlukan. Tujuannya adalah agar kesehatan rambut tetap terjaga. Agar peredaran darah lancar, olahragalah secara teratur. Selain itu, beristirahat cukup juga membantu tubuh tetap sehat.

Kompas.